Cara Update Windows 10

Cara Update Windows 10 Yang Benar – PC (Personal Computer) dapat digunakan untuk keperluan pendidikan, bisnis, bahkan pekerjaan. PC sendiri merupakan hardware sehingga PC memerlukan software agar bisa menjalankan fungsinya.

Salah satu jenis software paling mendasar yang harus tersemat dalam PC adalah OS. OS (Operating System) sendiri merupakan wadah pemasangan software lain.

OS yang paling banyak digunakan saat ini merupakan Microsoft Windows sehingga cara update Windows 10 mutlak diperlukan karena merupakan OS yang mengalami pembaruan berkala.

Persiapan Penting Sebelum Update Windows 10

Melakukan pembaruan versi Windows memang memberikan banyak keuntungan. Namun, terdapat beberapa resiko berupa kehilangan data karena tidak sengaja terhapus.

Selain itu, terdapat pula resiko hilangnya akun yang seharusnya tersimpan dalam PC. Untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa membuat recovery drive dan backup file.

1. Cara Membuat Recovery Drive

Recovery Drive digunakan untuk menyimpan konfigurasi pengaturan pada PC. Kamu bisa menyimpan konfigurasi yang telah diatur sedemikian rupa agar bisa dikembalikan tanpa harus memulainya dari awal.

Cara berikut ini bisa digunakan untuk membuat Recovery Drive

  • Klik icon Search Windows pada sisi kiri bawah taskbar
Cara Update Windows 10 dengan recovery drive
  • Masukan kata kunci Create a recovery drive,
  • klik icon Create a recovery drive,
  • Ceklis di bagian Back up system files to the recovery drive,
Back up system files recovery drive
  • Klik tombol Next,
  • Tunggu hingga proses loading selesai,
  • Hubungkan USB drive pada PC (disarankan lebih dari 8 GB),
  • Pilih USB drive tersebut,
  • Klik ikon Next,
  • klik ikon Create,
  • Tunggu hingga proses selesai,
  • Klik Finish.

Baca Juga : Cara Melihat Tipe Laptop

Catatan : Sebelum prosedur membuat recovery drive dijalankan, sebaiknya file dalam USB drive yang dipilih dicadangkan terlebih dahulu. Karena, sebelum proses berlangsung, maka drive tersebut akan terformat secara otomatis.

2. Cara Membuat Backup File

Cara-Membuat-Backup-File

Membuat Backup File dimaksudkan agar jika drive terformat pada saat instalasi Windows, maka file penting yang ada di dalamnya masih bisa dikembalikan.

Membuat cadangan file sangat mudah serta terdapat beberapa pilihan cara. Kamu bisa mengkopinya pada hardisk eksternal sebagai alternatif cadangan sehingga file akan tetap aman dalam keadaan apapun.

Selain itu, mengkopi file pada bagian hardisk internal juga cukup aman. karena, drive D jarang sekali digunakan untuk menyimpan instalasi OS. Kecuali, kamu yang melakukannya sendiri sehingga drive ini cukup aman dari resiko hilangnya file akibat instalasi.

Cara Update Windows 10

Mengupdate Windows 10 sangat penting. Karena, hanya dengan melakukan pembaruan, maka kamu bisa menikmati fasilitas baru yang tersedia. Selain itu, perbaikan terhadap versi terdahulu yang selalu dilakukan membuat versi terbaru cenderung lebih baik.

Terdapat beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk mengupdate OS Windows 10. Kamu bisa memilih salah satu dari beberapa cara yang tersedia di bawah ini.

1. Update Assistant

Cara Update Windows 10 dengan Update-Assistant

Baca Juga : Cara Install Windows 10

Menggunakan Update Assistant disebut sebagai cara paling mudah untuk memperbarui versi Windows 10. Kamu hanya perlu mendownload software tersebut terlebih dahulu untuk kemudian langsung melakukan pembaruan secara otomatis.

Ukuran file Update Assistant juga tidak terlalu besar. File tersebut berukuran kurang dari 10 Mb saja. Meski begitu, pada saat pembaruan berlangsung file yang di download bisa lebih dari 4 Gb. Software update Assistant bisa di download pada Link berikut.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus ditempuh untuk meningkatkan versi Windows 10 dengan Update Assistant.

  • Buatlah Backup file dan Recovery Drive terlebih dahulu (Opsional),
  • Download file Update Assistant pada link yang tersedia,
  • Buka folder tempat file tersebut berada,
  • Install software Update Assistant,
  • Jalankan software Update Assistant,
  • Klik icon Update Now,
  • Tunggu proses pengecekan berlangsung,
  • Jika syarat kompatibilitas terpenuhi, klik Next,
  • Tunggu hingga proses download dan Update hingga selesai,
  • Restart komputer.

2. Windows Update

Cara selanjutnya yang bisa kamu gunakan untuk mengupdate Windows 10 adalah dengan menggunakan fitur Windows Update. Fitur ini sudah otomatis ada dalam setiap pemasangan Windows 10.

Dengan kata lain, kamu tidak memerlukan software tambahan jika menggunakannya. Cara ini sangat mudah untuk dilakukan. Apalagi terdapat notifikasi rutin yang akan memberitahu kamu jika sudah ada Windows 10 versi terbaru.

kamu dapat memperbaharui versi Windows 10 melalui Windows Update dengan cara di bawah ini.

  • Buka Search Windows yang ada di sisi kiri bawah taskbar,
  • Masukan kata kunci Settings,
  • Klik icon Settings,
Windows 10 Update
  • Pilih ikon Check For Updates,
  • Jika terdapat versi yang lebih baru, File akan segera terdownload,
  • Restart komputer,
  • Update akan dilakukan.

Catatan : proses update yang dilakukan cukup memakan waktu sehingga sebaiknya PC dihubungkan dengan catu daya terlebih dahulu. Agar PC tidak kehabisan baterai di tengah jalan dan mengakibatkan kerusakan.

3. Cara Update Windows 10 Dengan Media Creation Tool

Media Creation Tool merupakan software resmi dari Microsoft Windows untuk memasang Windows 10 versi terbaru. Software ini tersedia untuk pengguna sistem operasi Windows 8.1 dan dapat dengan mudah di temukan di internet.

Cara kerja software Media Creation Tool cukup mudah dimengerti. Mulanya, software ini akan mendownload OS Windows 10 dan kemudian melakukan pemasangan. Kamu dapat mendownload software ini pada link berikut.

Sedangkan, cara penggunaanya dapat dilihat dari prosedur yang tersedia berikut ini.

Baca Juga : Cara Aktivasi Windows 10

Download Media Creation Tool terlebih dahulu pada link yang telah disediakan,

  • Pasang software te rsebut,
  • Pilih opsi Upgrade this PC now,
  • Klik icon Next,
  • Baca License Terms terlebih dahulu,
  • Jika setuju, Klik Accept,
  • Software tersebut akan melakukan Checking for update,
  • Jika versi terbaru tersedia, pilih Ready To Install,
  • Pilih opsi Install.
Cara Update Windows 10 dengan Media-Creation-Tool

Catatan: sebelum melakukan pemasangan, pastikan perangkat PC terhubung dengan koneksi internet. Selain itu, pastikan pula jika kuota internet mencukupi, karena file yang akan diunduh berukuran sekitar 3-5 Gb.

Selain itu, pastikan pula baterai dalam kondisi mencukupi atau silahkan hubungkan PC dengan catu daya untuk mengantisipasi kehabisan baterai di tengah proses instalasi.

4. Microsoft Update Catalog

Menggunakan Microsoft Update Catalog sangat mudah dilakukan. Selain itu, cara ini termasuk cara resmi untuk melakukan pembaruan versi Windows. Kamu hanya memerlukan koneksi internet yang bagus untuk dapat melakukannya dengan baik.

Berikut adalah cara update Windows 10 menggunakan fitur Microsoft Update Catalog.

Microsoft-Update-Catalog
  • Klik tombol enter,
  • Berbagai jenis file update akan tersedia, kamu bisa memilih salah satu,
  • Download file yang diinginkan.
  • Install file tersebut,
  • Selesai.

Catatan : sangat disarankan agar kamu memilih file dengan format MSU (Microsoft Software Update). Karena, file ini jauh lebih mudah di pasang. Kamu hanya perlu mengklik install dan melakukan prosesnya seperti memasang aplikasi biasa.

Baca Juga : Mempercepat Windows 7

Memasang Windows 10 versi terbaru sangat menguntungkan. Karena, fitur keamanan yang dimilikinya selalu dikembangkan secara berkala sehingga PC akan lebih kebal terhadap gangguan.

Untuk itu, segera update Windows 10 versi terbaru dan nikmati manfaatnya.